je2

Selasa, 7 Februari 2017 Politeknik Negeri Jember (PNJ) mengunjungi Jogja Benih dalam kegiatab field trip. Peserta adalah mahasiswa semester akhir PNJ prodi perbenihan. Tujuan field trip ke JB untuk mengetahui benih- benih unggul yang dihasilkan DIY dan mengetahui proses produksi benih.

Adanya perubahan kelembagaan jogja benih mengalami perubahan sejak 1 januari 2017 yang mengampu adalah Badan Ketahanan Pangan dan Penyuluhan DIY yang sebelumnya diampu oleh Dinas Pertanian DIY. Kunjungan ini disambut dan dibuka oleh Kepala BKPP dalam Ruang Cassava.

Dalam pertemuan dijelaskan juga terkait dengan kelembagaan Jogja Benih oleh Ir. Nanang Suwandi, M.MA, selaku ketua OC JB. “Jogja Benih tidak memproduksi benih, layanan yang diiberikan Jogja Benih antara lain layanan informasi, konsultasi, mediasi, promosi dan percontohan perbenihan”, tegas beliau.

“Saat ini jogja benih telah bermitra dengan penangkar dan produsen di DIY dan menuju periode III Sebagai Lembaga Pusat Perbenihan Yang Mandiri Dan Profesional”, tambah beliau.

je1

Kunjungan ini menjadi sumber informasi dan wadah perkenalan dari Jogja Benih ke akademisi. Dalam pertemuan ini terjadi diskusi aktif dari mahasiswa dengan Jogja Benih yang kaitannya tentang pertanian dan perbenihan di Indonesia.

 

Pemprov
Kementrian Kehutanan
Kementrian Kelautan
Kementrian Pertanian
BALAI PENGKAJIAN TEKNOLOGI PERTANIAN
Balai Besar Penelitian Bioteknologi dan Pemuliaan Tanaman Hutan